Daerah

Remaja di Wonomulyo Meninggal Diduga Minum Racun

×

Remaja di Wonomulyo Meninggal Diduga Minum Racun

Sebarkan artikel ini
Screenshot 2024 0305 223004
Suasana duka di rumah korban di Wonomulyo.

POLMAN, POJOKRAKYAT — Seorang remaja inisial N (18) meninggal setelah sempat jalani perawatan di rumah sakit Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Sulawesi Barat. Diduga korban baru saja meminum racun.

“Korban meninggal di rumah sakit diduga karena minum racun,” kata Kapolsek Urban Wonomulyo, AKP Sandy Indrajatiwiguna dalam keterangannya.

Peristiwa yang gegerkan warga ini tejadi pada salah satu desa di Kecamatan Wonomulyo, Selasa (05/03). Korban tiba di rumah sakit dengan kondisi lemas dan muntah-muntah.

Berdasarkan keterangan yang diperoleh polisi, sebelum kejadian korban sempat terlihat bolak balik dari kamar menuju belakang rumahnya usai berbincang-bincang bersama ayah dan kakaknya.

“Beberapa menit kemudian saksi mendengar suara korban dari arah belakang rumah. Ketika diperiksa, korban didapati sudah tergeletak di dapur rumah,” ungkap Sandy.

Menurut Sandy, tidak ditemukan adanya tanda bekas kekerasan di tubuh korban. Pihak keluarga juga mengikhlaskan kematian korban.

“Terlihat dengan kasat mata tidak ada bekas luka apapun di tubuh korban. Pihak keluarga telah ikhlas atas meninggalnya korban dan menganggap kejadian tersebut adalah musibah serta telah menandatangani pernyataan menolak untuk dilakukan otopsi,” pungkasnya.(bdt)

Screenshot 20250716 222443 Gallery
Daerah

POJOKRAKYAT.ID — 44.475 warga miskin di Kabupaten Polewali Mandar bakal dapat bantuan beras medium 20 Kilogram untuk setiap penerima dari pemerintah pusat yang akan dibagikan pada bulan ini.

Screenshot 20250708 220320 Google
Daerah

Proyek pembangunan hanggar pengelolaan sampah di eks Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Paku, Kecamatan Binuang, Kabupaten Polewali Mandar, menjadi sorotan publik. Setelah menelan anggaran awal sebesar Rp 600 juta pada tahun 2024 dan mangkrak di tengah jalan, proyek ini rencananya akan kembali dilanjutkan tahun ini dengan tambahan anggaran fantastis senilai Rp. 4 miliar. Rabu 8/7/2025.