POLEWALI, POJOK RAKYAT — Balihonya dirusak orang tak dikenal (OTK), H. Zainal Abidin ihlaskan balihonya yang sudah rusak dan menggantinya dengan baliho yang baru dicetak. Jum’at 17 Mei.
H. Zainal Abidin menyampaikan pengrusakan baliho miliknya bukan hal baru baginya karena sebelumnya saat ia maju sebagai Calon anggota legislatif balihonya juga banyak yang dirusak OTK,”ini hal biasa-biasa saja dan saya tidak menyimpannya dihati karena bagi saya Politik bukan tempatnya dihati melainkan ditangan,” tandasnya.
Ia mengungkapkan, jika nantinya mendapat jabatan politik jabatan itu akan digunakan untuk melakukan pelayanan, pengabdian kepada masyarakat dan kalau tidak dapat tidak perlu sakit hati karena politik dari awal saya tidak simpan di hati.
H. Zainal Abidin bahkan sudah memaafkan OTK tersebut, ia juga menyampaikan bahwa baliho yang rusak laporan tim ada sepuluh yang rusak dan malam ini saya minta tim untuk diganti.
“saya melihat kerusakan ini bukan faktor alam tapi tapi memang ada yang sengaja merusaknya karena ada juga yang dicoret-coret serta tiangnya ditinggal gambarnya dihilangkan,” tutur H. Zainal Abidin.
Bakal calon wakil Bupati Polman ini mengatakan, agar warga tidak merusak baliho yang berdiri tetapi jika ingin meminta balok maka ia bersedia membelikan balok. (bdt)