POLMAN, POJOKRAKYAT.ID — Bupati Polewali Mandar H. Samsul Mahmud membuka secara resmi Seleksi Tilawatil Quran dan Hadits (STQH) XI Tingkat Kabupaten Polewali Mandar di Lapangan Pancasila, pada hari Ahad malam tgl 20 April 2025.
STQH kali ini mengusung Tema “Mari Wujudkan Polewali Mandar Yang Lebih Baik Dengan Mencintai Al Qur’an”.
Kepala Kadis Kominfo SP Polewali Mandar Aco Musaddad HM menerangkan bahwa Acara diawali dengan Pembacaan Al Qur’an oleh KH. Hasan Basri Juara MTQ Internasional di Makkah Tahun 1982, kemudian laporan Ketua Panitia oleh DR .Hj.Agusniah HS Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekretariat Daerah Polewali Mandar, lalu dilanjutkan Sambutan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Propinsi Sulawesi Barat Oleh, DR. KH. Adnan Nota, M.A. dengan menyampaikan apresiasi luar biasa kepada Pemkab Polewali Mandar yang telah memberikan kontribusi dalam pengembangan Tilawatil Quran di Sulawesi Barat.
Acara kemudian dilanjutkan Penandatanganan Komitmen Penerapan Tuntas Baca Al Qur’an Pada Peserta Didik Tingkat SD/MI, SLTP/Mts di Polewali Mandar. Ditandangani Oleh Bupati, Wakil Bupati, Ketua DPRD, Kanwil Kemenag Sulbar, Kankemenag Polewali, Pj. Sekda, Forkompinda dan pejabat eselon II Pemkab Polewali Mandar.”
Dalam sambutannya Bupati Polewali Mandar menyampaikan poin penting dalam rangka Mewujudkan Polewali Mandar Lebih Baik Dengan Mencintai Al Qur’an yaitu:
Pertama : Menghimbau kepada seluruh Kepala Desa dan Kelurahan agar setiap anak-anak di kelurahan dan desa dapat paham dan membaca Alquran.
Kedua: Memprogramkan 1 Desa dan Kelurahan, 1 Hafidz/Hafidzah Al Qur’an.
Berkomitmen untuk memajukan Polman yang berlandaskan pada nilai-nilai Agama dan Budaya yang tertuang dalam visi dan misinya. H.Samsul Mahmud kemudian menyampaikan dua poin utama khusus untuk ASN dan Kepala Desa Yaitu :
*Pertama* Bagi ASN yang beragama Islam, yang ingin promosi jabatan atau atau rotasi disyaratkan bisa membaca Alquran dengan baik.
*Kedua* Pada pemilihan kepala desa kedepaannya disyaratkan mampu baca Al Quran bagi yang muslim sebagai salah satu syarat untuk mencalonkan sebagai calon kepala Desa.
Kebijakan Bupati Polewali Mandar mendapatkan apresiasi luar biasa daripada hadirin, diantaranya Kepala Kanwil Kemenag Sulbar DR.Adnan Nota mengatakan, “Jadikan berita ini menjadi headline atas komitmen Bapak Bupati Polewali Mandar dalam mendukung tuntas baca Alquran di Polewali Mandar, supaya daerah lainnya dapat terinspirasi.”
Acara ini dihadiri Ketua DPRD Polewali Mandar Fahry Fadly, perwakilan Forkompinda Polewali Mandar, pejabat eselon II Pemkab Polewali Mandar, Kepala Kantor Kementerian Agama Polewali Mandar, para camat, para kepala KUA dan ratusan kafilah dari 16 kecamatan se kabupaten Polewali Mandar, acara berlangsung mulai tanggal 20-25 April 2025.(bdt)